GOSULUT.ID – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo (Kabgor) melalui Ketua Panitia Khusus (Pansus) Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Gorontalo, Sarifudin Hanasi mengungkapkan, pekan depan LKPJ Bupati Gorontalo akan diparipurnakan.
Hal itu diungkapkan Sarifudin Hanasi usai melaksanakan rapat bersama Tim Pakar DPRD, Senin (15/05/2023).
“Insya Allah, pekan depan LKPJ Bupati Gorontalo akan diparipurnakan,” ujarnya.
Lanjut, Sarifudin menuturkan, bahwa saat ini pihaknya hanya tinggal menyelesaikan seluruh hasil pembahasannya.
“Agar pembahasan ini sempurna, maka kami juga akan mengundang Sekretaris Daerah (Sekda) Roni Sampir dan beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD),” tuturnya.
“Karena ada beberapa hal penting yang akan kami bahas bersama Sekda dan OPD. Ketika semua itu selesai, maka kita tinggal paripurnakan,” tambahnya.