Scroll ke bawah untuk membaca
Pilkada

Idah Syahidah: Kami akan Lanjutkan Program Rusli Habibie

282
×

Idah Syahidah: Kami akan Lanjutkan Program Rusli Habibie

Sebarkan artikel ini
Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo, Gusnar Ismail-Idah Syahidah bersama masyarakat.

GOSULUT.ID – Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Gorontalo, Idah Syahidah menyatakan bahwa akan melanjutkan program-program terbaik di era Gubernur 2012-2022, Rusli Habibie.

“Kami akan melanjutkan program (Gubernur) sebelumnya (Rusli Habibie) dan meningkatkan ke arah yang lebih baik,” ucap Idah disetiap kampanye, Jum’at (02/11/2024).

Scroll untuk lanjut membaca
Advertisement

Menurut dia, melanjutkan program dari Gubernur sebelumnya merupakan bentuk konsistensi terhadap program yang berkelanjutan.

Lanjut Idah, hal itu juga merupakan komitmen untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Provinsi Gorontalo.

Beberapa program lanjutan yang dimaksud ialah pemberian bantuan UMKM, pelaksanaan pasar murah serta program perempuan kepala keluarga.

“Bukan hanya itu saja program bantuan disabilitas sampai bantuan untuk ibu hamil juga kita berikan,” ujarnya.

“Yang jelas ini demi kesejahteraan masyarakat Gorontalo,” sambung mantan Anggota DPR RI tersebut.

Terakhir, ia menegaskan, bahwa program peningkatan SDM untuk masyarakat terutama di bidang pendidikan serta kesehatan juga menjadi prioritas utama di pasangan Gusnar-Idah (GAS).

“Semua program itu kita lanjutkan dan itu ada di Pasangan GAS,” tandas dia.

Share :