GOSULUT.ID – Calon Gubernur Gorontalo, Gusnar Ismail menyampaikan, jika pasangan GAS (Gusnar-Idah) diberikan kepercayaan oleh masyarakat untuk menjadi pemimpin, maka peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan rakyat menjadi salah satu fokus utama mereka.
Hal ini diungkapkan Gusnar Ismail saat melakukan kampanye dialogis di Desa Tohupo, Kecamatan Bongomeme, Kabupaten Gorontalo, Rabu (02/10/2024).
“Kami akan fokus untuk meningkatkan kualitas hidup serta kesejahteraan masyarakat, khususnya warga Kecamatan Bongomeme,” ujarnya.
Menurut Gusnar, Bongomeme memiliki banyak potensi di berbagai sektor, salah satunya pertanian, seperti jagung.
“Itu penting untuk dikembangkan,” tuturnya kepada masyarakat.
Ia pun menyebutkan, bahwa masyarakat yang kurang mampu sangat memerlukan bantuan, seperti PKH (Program Keluarga Harapan) dan Bantuan Rumah Layak Huni.
Oleh sebab itu, hal tersebut perlu diintervensi dengan baik oleh pemerintah.
“Saya bersama ibu Idah Syahidah sudah memikirkan (mempersiapkan) itu. Lalu (akan) kita berikan kepada mereka (masyarakat),” pungkasnya.