Scroll ke bawah untuk membaca
Post ADS
Legislatif

Deprov Resmi Miliki Pimpinan Definitif

612
×

Deprov Resmi Miliki Pimpinan Definitif

Sebarkan artikel ini
Post ADS

GOSULUT.ID – DPRD Provinsi (Deprov) Gorontalo resmi memiliki Pimpinan definitif yang ditandai dengan Rapat Paripurna DPRD ke 5, Senin (28/10/2024) dalam rangka pengucapan sumpah dan janji pimpinan yang dipandu Ketua Pengadilan Tinggi Gorontalo Ifa Sudewi.

Pimpinan DPRD terdiri dari Thomas Mopili sebagai Ketua, kemudian 3 wakil ketua yaitu, Ridwan Monoarfa, La Ode Haimudin dan Sulyanto Pateda.

Scroll untuk lanjut membaca
Advertisement

Thomas yang baru saja dilantik kemudian memimpin sidang paripurna yang sebelumnya dipimpin Paris RA Jusuf selaku pimpinan sementara DPRD.

Mengawali sambutannya ia mengajak kepada para hadirin dan undangan untuk senantiasa memanjatkan puji syukur alhamdulillah kehadirat allah swt bahwa pengucapan sumpah pimpinan dprd provinsi gorontalo masa jabatan tahun 2024-2029 hari ini dapat terlaksana dengan lancar, sukses dan khidmad.

“Harapan kita semua semoga momentum hari ini bisa menjadi awal yang baik bagi upaya optimalisasi peran dan fungsi dprd provinsi gorontalo dalam mengawal amanah dan aspirasi masyarakat provinsi gorontalo, ” Tuturnya.

Ia mengatakan pengucapan sumpah janji merupakan momentum yang istimewa karena secara formal dan konstitusional mereka telah resmi dan sah menjadi pimpinan di lembaga yang terhormat ini, hal itu merupakan kebanggaan tersendiri yang telah memperoleh kepercayaan dan kehormatan untuk memimpin dprd provinsi gorontalo selama lima tahun ke depan.

“Akan tetapi kami juga menyadari bahwa momentum saat ini sesungguhnya mengandung tantangan dan amanah yang sangat berat, karena peran dan fungsi yang akan kami emban sesungguhnya mengandung resiko conflict interest yang suka atau tidak suka dan mau tidak mau akan kami hadapi, ” Jelasnya.

Share :