Scroll ke bawah untuk membaca
Kabupaten Gorontalo

Pesan Bupati Sofyan saat Buka Manasik Haji: Jaga Niat hingga Patuhi Aturan

144
×

Pesan Bupati Sofyan saat Buka Manasik Haji: Jaga Niat hingga Patuhi Aturan

Sebarkan artikel ini

GOSULUT.ID – Bupati Sofyan Puhi resmi membuka bimbingan manasik haji 1446 Hijriah tingkat Kabupaten Gorontalo di Gedung Arafah, Asrama Haji Provinsi Gorontalo, Selasa (15/04/2025)

Sofyan Puhi dalam sambutannya menyampaikan, ibadah haji merupakan salah satu rukun islam yang wajib dilaksanakan bagi yang mampu.

Scroll untuk lanjut membaca
Advertisement

Namun, haji bukan sekadar perjalanan fisik, melainkan juga perjalanan spiritual yang membutuhkan pemahaman, kesiapan lahir dan batin, serta ketundukan kepada Allah SWT.

Untuk itu, ia menekankan, kegiatan tersebut sangat penting sebagai sarana pembelajaran tata cara ibadah haji yang benar sesuai sunnah Nabi Muhammad SAW.

“Kemudian simulasi praktik agar jamaah tidak kebingungan saat berada di tanah suci. Pemantapan mental dan spiritual dalam menghadapi berbagai tantangan selama ibadah haji,” imbuh Sofyan.

Lebih lanjut, dia menegaskan, bahwa Pemerintah Kabupaten Gorontalo berkomitmen untuk memberikan dukungan terbaik bagi Jamaah Calon Haji (JCH).

“Yakni dengan memberikan pembinaan keagamaan melalui kegiatan seperti manasik ini. Kemudian layanan kesehatan dengan memastikan jamaah dalam kondisi prima sebelum berangkat. Pendampingan administrasi untuk memudahkan proses keberangkatan. Lalu bersinergi dengan Kemenag serta pihak terkait agar pelaksanaan haji berjalan lancar,” tegas Bupati Kabupaten Gorontalo tersebut.

Terakhir, orang nomor satu di Kabupaten Gorontalo itu memberikan pesan penting kepada seluruh JCH yang mengikuti acara bimbingan manasik haji tersebut.

“Kepada para jamaah calon haji saya menitipkan pesan, manfaatkan manasik ini sebaik-baiknya. Perhatikan setiap rukun, wajib, dan larangan dalam ibadah haji. Persiapkan diri secara fisik dan mental. Ibadah haji membutuhkan stamina yang kuat dan kesabaran yang tinggi,” pesan Sofyan Puhi.

“Jaga niat ikhlas karena allah, haji yang mabrur adalah haji yang tidak tercampur riya’ dan kesombongan. Patuhi seluruh aturan dan bimbingan dari pembimbing haji, ini akan memudahkan perjalanan ibadah kita,” sambungnya.

“Semoga seluruh jamaah haji Kabupaten Gorontalo diberi kemudahan, kesehatan, dan keselamatan serta ibadah haji kita diterima Allah SWT sebagai haji yang mabrur,” tandasnya. (Adv)

Share :  
error: Content is protected !!