Scroll ke bawah untuk membaca
Post ADS
Legislatif

Komisi 1 Minta Minta Perekaman KTP El Bisa Nol Persen

87
×

Komisi 1 Minta Minta Perekaman KTP El Bisa Nol Persen

Sebarkan artikel ini
Post ADS

GOSULUT.ID – Komisi 1 DPRD Provinsi Gorontalo, berharap perekaman KTP Elektronik di Kecamatan Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango dapat dipacu hingga tuntas.

“Daftar Pemilih Tetap (DPT) di laporkan oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) sekitar 8 ribuan, dari jumlah itu masih ada 20an yang belum melakukan perekaman, kami minta ini dapat dikejar agar tuntas dan nol persen,” ungkap Ketua Komisi 1, AW Thalib, Minggu (09/07/2023).

Scroll untuk lanjut membaca
Advertisement

Ia menilai kinerja dari PPK setempat sudah sangat baik terkait tahapan-tahapan penyelenggaraan pemilu tahun 2024 termasuk juga dalam membangun koordinasi dan kolaborasi dengan pihak terkait lainny seperti Pemerintah Kecamatan dan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam).

“Alhamdulillah, sejauh ini kinerja terlihat sangat baik dan apik ditambah lagi keterlibatan atau kolaborasi bersama panwas setempat, ini memperlihatkan hasil yang luar biasa,” pintanya.

Menurutnya, kinerja diantara penyelenggara baik dari sisi teknik pelaksanaan (PPK) serta pengawasan (Panwascam) terlihat ada pengharmonisasian dan sangat sejalan satu sama lainnya.

“Namun hal ini kami tegaskan harus tetap dalam koridor dan fungsi serta tupoksi dari masing-masing mereka itu sendiri,” AW Thalib mengingatkan.

Ia juga meminta dengan tahapan yang saat ini terus berjalan, bila ada persoalan-persoalan yang ditemukan harus ditindaklanjuti, misalnya bila terjadi perselisihan data-data yang ada.

“Sehingga data yang benar-benar ada sudah bersih dan tidak perlu diragukan lagi, karena merupakan data yang valid,” pungkasnya.

Share :