GOSULUT.ID – Menjelang pelaksanaan debat kedua Calon Wakil Presiden (Cawapres) nanti malam, Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming disebut akan memberikan banyak kejutan.
Hal itu disampaikan oleh Wakil Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Aminuddin Ma’ruf, Minggu (21/01/2024).
“Akan ada kejutan lagi di debat cawapres hari ini. Dimana akan ada banyak element of surprise, baik dari tim pendukung maupun penampilan dari Mas Gibran,” ujarnya, dikutip dari Detik.com.
Aminuddin pun membeberkan, bahwa para pendukung akan melibatkan banyak tokoh pada pelaksanaan debat tersebut.
Menurutnya, para tokoh yang akan dihadirkan memiliki basis massa yang akan mengerek elektabilitas Prabowo dan Gibran.
“Akan banyak tokoh yang ikut hadir langsung memberikan dukungan kepada Cawapres Gibran Rakabuming Raka dalam debat nanti malam, tokoh-tokoh yang memiliki basis elektoral kuat baik dari sisi teritorial maupun segmentasi pemilih,” imbuhnya.
Lebih lanjut, ia mengaku yakin dengan penampilan Gibran pada debat Cawapres terakhir ini akan membawa efek elektoral yang positif.
“Kami yakin penampilan Mas Gibran di debat nanti malam akan memberikan daya kejut dan daya dorong untuk meyakinkan generasi muda dan masyarakat yang belum menentukan pilihannya untuk menjatuhkan pilihan kepada Prabowo-Gibran,” tandas Aminuddin Ma’ruf.