GOSULUT.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Gorontalo lewat Gerakan Pasar Murah (GPM) telah menyiapkan 1.500 paket bahan pokok dengan harga murah menjelang Bulan Ramadan.
Wali Kota Marten mengatakan gerakan ini dilakukan mengingat memasuki Bulan Ramadan harga kebutuhan bahan pokok naik atau meningkat.
“Sehingga harga bahan pokok di sini telah disubsidi agar masyarakat bisa membeli dengan harga murah. Seperti beras, minyak, bawang, cabai dan bahan pokok lainnya,” ujarnya, Jumat (17/3/2023).
Penyediaan 1.500 paket bahan pokok ini dimaksudkan agar semua masyarakat bisa merasakan membeli bahan pokok melalui GPM.
“Maka dari itu satu orang cukup satu kupon. Walau hanya satu, tetapi bisa membeli semua barang, 1 paket bahan pokok itu semuanya bisa dibeli,” imbuhnya.
Dijelaskannya lagi, masyarakat hanya membayar 40 persen dari harga bahan pokok yang ada di pasar murah, jika dibandingkan dengan harga yang di pasar umum.
“Seperti harga dari 5 kilogram beras yang hanya cukup dibayar Rp18 ribu saja, beda lagi dengan di pasar umum yang mencapai Rp52 ribu,” tandasnya.