Scroll ke bawah untuk membaca
Example floating
Example floating
Post ADS
Legislatif

Dihadapan Warga Bugis AW Thalib Pastikan Dana Bagi Aparat Pendamping UMKM dan Kawal Keluhan Banjir

73
×

Dihadapan Warga Bugis AW Thalib Pastikan Dana Bagi Aparat Pendamping UMKM dan Kawal Keluhan Banjir

Sebarkan artikel ini
Post ADS

GOSULUT.ID – Program Bantuan untuk pelaku UMKM di Provinsi Gorontalo dirasa belum maksimal karena aparat atau petugas pendamping atau pembina belum dialokasikan anggaran operasional.

Hal ini mengemuka pada kegiatan reses DPRD Provinsi Gorontalo masa persidangan Kedua Tahun 2022-2023, yang dilaksanakan AW Thalib di Kelurahan Bugis Kecamatan Kota Selatan Kota Gorontalo, Selasa (06/02/2023).

Scroll untuk lanjut membaca
Advertisement

“Anggaran untuk UMKM begitu besar tapi kita lupa sebab tidak ada anggaran operasional untuk aparat sehingga pelaksanaan program ini ditahun 2022 kemarin tidak berjalan maksimal,” ujarnya.

Ia menegaskan, di tahun 2023, anggaran operasional bagi aparat pendamping UMKM khususnya di Kota Gorontalo sudah ada.

“Anggaran itu sudah ada sekarang untuk pengembangan UMKM lebih baik lagi. Kami berharap ini melalui alokasi ini bisa menunjang operasional para petugas dalam membina dan mendampingi UMKM di wilayah kota gorontalo berjalan dengan maksimal,” sambungnya.

Selain UMKM, keluhan banjir juga masih menjadi persoalan klasik yang selalu diangkat warga untuk segera ditangani dengan segera. Berulang kali hal ini disampaikan dan dikomunikasikan ke pihak Balai Wilayah Sungai Sulawesi (BWSS) II, seperti untuk penguatan tebing, pembuatan tanggul.

“Namun hal ini juga karena anggaran yang dikucurkan tidak serentak, menurut saya ini perlu dikeroyok secara bersama baik BWSS II, Pemerintah Provinsi dan Kabupaten Kota, tapi keluhan masyarakat ini akan tetap saya kawal dan perjuangkan,” tandasnya.

Share :