Scroll ke bawah untuk membaca
Example floating
Example floating
Post ADS
Provinsi Gorontalo

BI: Triwulan I 2024, Ekonomi Gorontalo Tumbuh 4,49 %

84
×

BI: Triwulan I 2024, Ekonomi Gorontalo Tumbuh 4,49 %

Sebarkan artikel ini
Post ADS

GOSULUT.ID – Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Provinsi Gorontalo merilis perkembangan ekonomi gorontalo pada triwulan 1 2024 dihadapan awak media gorontalo, Selasa (25/06/2024).

Kepala KPwBI, Dian Nugraha menyampaikan
bahwa perekonomian gorontalo tercatat tumbuh sebesar 4,49% (yoy), lebih rendah dari pertumbuhan Triwulan IV 2023
sebesar 4,92% (yoy).

Scroll untuk lanjut membaca
Advertisement

“Catatan pertumbuhan ekonomi Gorontalo lebih lambat dari pertumbuhan ekonomi kawasan Sulampua sebesar 7,97% (yoy) dan nasional sebesar 5,11% (yoy),” Ujarnya.

Kinerja perekonomian pada triwulan I didorong pertumbuhan LU (Lapangan Usaha) perdagangan yang tumbuh sebesar 9,18% (yoy) yang tetap tumbuh tinggi dan LU
Transportasi yang tumbuh sebesar 6,50% (yoy) lebih tinggi dari triwulan sebelumnya (2023) 6,19% yoy

“Di tengah akselerasi pertumbuhan LU Perdagangan dan LU Transprtasi, sedangkan LU utama lainnya seperti seperti LU Pertanian tumbuh terbatas sebesar
1,01% (yoy), ” Sambungnya.

Lebih lanjut dikatakan, Lapangan usaha pertanian masih menjadi salah satu sumber pertumbuhan ekonomi utama di provinsi Gorontalo

“Kontribusinya sebesar 36,79%, ” Imbuh dia

“Kontribusi terbesar LU Pertanian berasal dari subsektor tanaman pangan (52%) dengan komoditas utama yaitu jagung dan padi, disusul andil perikanan sebesar 24%,” Tandas Dian kembali.

Share :