Scroll ke bawah untuk membaca
Post ADS
Politik

Rachmat Gobel Disebut akan Maju Pilgub Gorontalo, Ini Penjelasan Partai Nasdem

136
×

Rachmat Gobel Disebut akan Maju Pilgub Gorontalo, Ini Penjelasan Partai Nasdem

Sebarkan artikel ini
Ketua Bidang Komunikasi Publik DPW Partai Nasdem Provinsi Gorontalo, Alyun Hippy. (Foto: Istimewa)
Post ADS

GOSULUT.ID – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Provinsi Gorontalo menanggapi isu yang saat ini beredar, dimana Rachmat Gobel disebut-sebut akan ikut bertarung dalam kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 pada bulan November mendatang.

“Soal apakah bapak Rachmat Gobel akan maju sebagai Calon Gubernur itu sudah banyak kita dengar, bukan hanya disegelintir orang, tetapi hampir di setiap reses beliau menerima aspirasi itu, bahwa rakyat Gorontalo menghendaki dia (Rachmat Gobel) maju di Pilgub,” ujar Ketua Bidang Komunikasi Publik DPW Nasdem Provinsi Gorontalo, Alyun Hippy saat bersilahturrahmi dengan sejumlah awak media di Cafe Angelato, Kota Gorontalo, Sabtu (13/01/2024).

Scroll untuk lanjut membaca
Advertisement

Peluang tersebut, kata Alyun, tidak menutup kemungkinan akan terjadi.

“Sebab bapak Rachmat Gobel sekarang sudah menjadi Pimpinan atau Ketua Partai Nasdem,” katanya.

Namun untuk saat ini, bapak Rachmat Gobel sendiri masih fokus menghadapi Pileg.

“Beliau hari ini masih diperintahkan oleh DPP Nasdem untuk fokus menambah kursi di DPR RI dari Dapil Gorontalo,” jelasnya.

“Sebab DPP berharap Nasdem itu bisa mendapatkan 2 atau 3 kursi (DPR-RI),” sambung Ketua Bidang Komunikasi Publik DPW Nasdem Provinsi Gorontalo.

Adapun target penambahan kursi di DPR-RI itu untuk lebih memaksimalkan lagi dalam memperjuangkan anggaran dari APBN ke daerah.

Sementara itu, ketika ditanyakan langkah-langkah yang akan dilakukan untuk memenangkan 2 hingga 3 kursi di DPR-RI, Alyun menjawab bahwa strategi Rachmat Gobel adalah strategi tuhan.

“Strategi beliau itu sebenarnya strategi tuhan. Pak Rachmat Gobel kami yakin akan dipilih, karena ia memiliki niat yang tulus dan ikhlas untuk membangun Gorontalo,” bebernya.

Ditambah lagi, visi misi bapak Anies Baswedan dengan Rachmat Gobel, menurutnya memiliki kesamaan.

“Yakni menjadikan Gorontalo sebagai salah satu kota agropolitan atau provinsi yang mengandalkan industri dan jasa berbasis kepada komoditi pertanian,” imbuhnya.

“Itu relevan atau sejalan dengan apa yang sudah dikerjakan pak Rachmat Gobel hari ini,” tandas Alyun Hippy.

Share :