Scroll ke bawah untuk membaca
Politik

Susul Sahroni, Eko Patrio dan Uya Kuya Juga Dinonaktifkan dari DPR RI

431
×

Susul Sahroni, Eko Patrio dan Uya Kuya Juga Dinonaktifkan dari DPR RI

Sebarkan artikel ini
Eko Patrio (kiri) dan Uya Kuya (kanan). (Foto: Istimewa)

GOSULUT.ID – Hendro Purnomo (Eko Patrio) dan Surya Utama (Uya Kuya) kini resmi dinonaktifkan oleh DPP Partai PAN sebagai anggota DPR RI.

Keputusan tersebut diumumkan melalui surat resmi yang ditandatangani oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Wakil Ketua Umum Viva Yoga.

Scroll untuk lanjut membaca
Advertisement

“Mencermati dinamika dan perkembangan saat ini, DPP PAN memutuskan untuk menonaktifkan saudaraku Eko Hendro Purnomo (Eko Patrio) dan Surya Utama (Uya Kuya) sebagai Anggota DPR RI dari Fraksi PAN DPR RI, terhitung sejak hari Senin, 1 September 2025,” ujar Zulkifli Hasan, Minggu (31/08/2025).

Ia pun mengimbau kepada masyarakat untuk bersikap tenang, sabar dan mempercayakan secara penuh kepada pemerintah yang dipimpin oleh Presiden Prabowo Subianto untuk menyelesaikan persoalan ini secara tepat.

“PAN juga berkomitmen untuk terus mendengarkan dan memperjuangkan aspirasi dan kepentingan masyarakat untuk menjadi kebijakan dan program-program pemerintah agar sesuai dengan aspirasi masyarakat dan dapat bermantaat but masyarakat secara langsung,” imbuh Ketua Umum PAN tersebut.

Terakhir, dia menegaskan, bahwa PAN terus memperjuangkan kepentingan rakyat di lembaga legislatif sebagai komitmen memjaga tugas-tugas konstitusional.

“PAN menjalankan fungsi legislasi, penganggaran, dan kontrol serta pengawasan, agar pemerintahan dan tata kelola Negara dapat berjalan secara efektit, efisien, dan berdampakpada kemajuan dan kemakmuran bangsa,” tandasnya.

Sebelumnya, hal serupa juga dilakukan DPP Partai Nasdem dengan menonaktifkan kadernya yakni Ahmad Sahroni bersama Nafa Urbach dari anggota DPR RI Fraksi Nasdem.

Share :  
error: Content is protected !!