Pemuda Pohuwato Minta Kapolda Gorontalo Jangan Tutup Mata Dengan Tambang Ilegal di Buntulia

Pemuda Pohuwato Minta Kapolda Gorontalo Jangan Tutup Mata Dengan Tambang Ilegal di Buntulia

GOSULUT.ID – Pemuda Pohuwato Irwanto Mooduto meminta Kapolda Gorontalo jangan tutup mata terkait Tambang Ilegal atau Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) yang hingga sampai saat ini tengah asik beroperasi di Kecamatan Buntulia, Kabupaten Pohuwato.

Irwan Mooduto mengatakan, seharusnya Kapolda Gorontalo dapat menindak tegas para oknum - oknum pertambangan liar. Karena kegiatan tersebut berdampak kepada lingkungan sekitar.

"Pertambangan ilegal menyebabkan kerusakan lingkungan, gangguan sosial, serta merugikan keuangan negara. Kegiatan PETI mengabaikan kewajiban-kewajiban, baik terhadap negara maupun terhadap masyarakat sekitar," kata Irwanto Mooduto, Senin (26/12/2022).

Lebih lanjut, Irwan menjelaskan, bahwa dampak sosial pertambangan ilegal yakni dapat memicu terjadinya konflik sosial di masyarakat. Aktivitas PETI kerap menimbulkan gangguan keamanan dan kesehatan pada warga sekitar lokasi tersebut akibat paparan bahan kimia.

"Sementara dalam aspek lingkungan, PETI berpotensi menimbulkan dampak kerusakan karena tidak ada mekanisme reklamasi dan pengelolaan limbah," jelasnya.

Terakhir, ia mengungkapkan, berdasarkan pengakuan salah satu ASN Saiful T yang diduga main PETI menyebutkan bahwa dilokasi tambang ilegal tersebut bukan hanya excavator milik anaknya.

"Ada puluhan excavator yang beroperasi," tandasnya.***