Bupati Nelson Pomalingo Apresiasi KPU Kampanyekan Pemilu Serenak 17 April 2019

Bupati Nelson Pomalingo Apresiasi KPU Kampanyekan Pemilu Serenak 17 April 2019

Laporan Wartawan WWW.GOSULUT.ID, Jaringan Berita SMSI

Editor : Maman Ntoma -  Ifan Ceper

 

 

 

GoSulut.Id -Limboto- Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo turut hadir ditengah-tengah ratusan masyarakat pada Kegiatan Lomba Dance Jingle Pemilu & Konser Musik yang diselenggarakan oleh Komisi Pemiliahan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo Sabtu (23/3) malam.

Kegiatan dengan mengangkat tema "Pemilih Berdaulat Negara Kuat" dan bertempat di Kompleks Taman Budaya Pakaya Tower Limboto Kabupaten Gorontalo ini, dikemas menarik dan mengikuti trend milenial.

Totalitas tanpa batas yang dilakukan oleh KPU ini, sangat diapresiasi Bupati Nelson Pomalingo karena berhasil menarik simpatisan baik dari kalangan muda hingga tua.

"Terimakasih banyak untuk Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo yang sudah memberikan hal terbaik untuk mengkampanyekan pemilihan umum (pemilu) serentak pada tanggal 17 April mendatang, dan Saya sangat mengapresiasi hal ini,"Ucap Bupati

Menurutnya, ini adalah kebanggan untuk kita semua masyarakat yang ada di Kabupaten Gorontalo. Maka Saya menghimabu pada masyarakat untuk tidak lupa pada tanggal 17 April nanti, jangan sampai ada yang golput, karena point penting dari kegiatan ini orientasinya pemilu mendatang.

Tiga hal ini, yang dapat Saya sampaikan untuk kegiatan yang terbilang spektakuler.

"Pertama, Saya bangga dengan KPU yang amat kreatif mensosialisasikan pemilu dengan cara enjoy, happy dan milenial. Kedua, adanya string orksestra yang satu-satunya di Kabupaten Gorontalo, menyimpan arti bahwa anak muda di daerah bisa juga berekspresi dan mengembangkan bakat dan minat mereka.Ketiga,  kebanggaan  Saya, sudah beberapa bulan terakhir, daerah kita menjadi kiblatnya orang Gorontalo dengan adanya icon menara Pakaya Tower dengan permainan lampu-lampu yang indah serta hadirnya Taman Budaya Limboto."Jelasnya.

Kemudian tahun 2019, akan merehab Shoping Center Limboto menjadi pasar moderen dan pusat grosir, tempat-nya tidak jauh dari lokasi Pakaya Tower, taman budaya Limboto dan kemegahan Masjid Agung Baiturahman Limboto.

"ini akan segera diwujudkan dalam waktu dekat, agar Kota Limboto sebagai ibu kota Kabupaten Gorontalo benar-benar menjadi Kiblatnya orang Gorontalo, " tegas Nelson Pomalingo.

Usai kegiatan itu, Bupati Nelson Pomalingo yang didampingi Ketua PKK Kabupaten Gorongtalo, meninjau aktifitas para pengunjung dan pedagang di seputaran Pakaya Tower dan Masjid agung Limboto.

Bupati Nelson Pomalingo, turut menikmati indahnya lampu Pakaya Tower dan hal ini ditandai dengan melakukan foto bersama istri tercinta dengan backround Pakaya Tower.***